Anak dan Ibu Sehat, Berikut Kelebihan Bayi Lahir Normal

Setiap ibu yang akan melahirkan, mendambakan dapat melakukan persalinan normal.  Namun tidak semua wanita dapat merasakan kelahiran secara normal. Karena itu, banyak ibu hamil yang melakukan kegiatan khusus sebagai persiapan kelahiran dengan harapan melahirkan secara normal. Meski menurut sebagian orang prosesnya terasa lebih sakit, namun persalinan normal lebih bermanfaat pada kesehatan ibu dan bayi. Simak kelebihan bayi lahir normal disini.

Kelebihan Persalinan Normal Bagi Bayi

Biasanya, bayi yang baru lahir akan mengalami penurunan kadar gula darah karena terputusnya pemasok makanan secara langsung ketika berada di dalam rahim. Percaya atau tidak, bayi yang dilahirkan secara normal memiliki kadar gula darah yang lebih stabil dibanding bayi yang dilahirkan dengan proses berbeda. Hal ini menjadi sangat penting untuk menurunkan resiko terhadap kekurangan gula darah pada bayi yang dapat menyebabkan cedera pada otak.

Selanjutnya, bayi yang lahir dengan persalinan normal memiliki resiko terkena penyakit pernapasan yang kecil. Sebab pada proses persalinan, cairan ketuban pada paru-paru bayi akan ikut terperas oleh otot rahim yang bekerja untuk mendorong bayi keluar. Proses ini dapat membuat bayi terbiasa dengan kondisi tersebut, sehingga paru-parunya lebih kuat untuk menghadapi gangguan pernapasan di kemudian hari.

Kelebihan bayi lahir normal lainnya adalah bayi dapat menyusu dengan mudah pada saat pertama. Biasanya, bayi baru lahir memiliki kesulitan untuk menghisap dan menelan asi. Namun pada bayi yang baru lahir dengan persalinan normal, biasanya memiliki tingkat kewaspadaan yang lebih tinggi yang dapat membantu dalam proses penyusuan agar lebih mudah.

Kelebihan Persalinan Normal Bagi Ibu

Kelebihan utama yang dirasakan ibu dengan persalinan yang normal adalah proses pemulihan yang lebih cepat dirasakan dibanding proses lainnya. Setelah melalui proses persalinan normal, ibu tidak memiliki resiko kesehatan seperti munculnya reaksi terhadap obat bius yang dirasakan oleh ibu dengan proses kelahiran selain normal. Dan juga, ibu  tidak perlu mengkonsumsi obat-obatan penghilang rasa sakit yang ditakutkan dapat berpengaruh pada tubuh dan asinya.

Sentuhan kulit ke kulit terhadap ibu dan bayi merupakan hal penting untuk meningkatkan ikatan antara keduanya. Bonding antara ibu dan anak menjadi salah satu kelebihan bayi lahir normal lainnya, karena dapat segera dilakukan setelah proses persalinan normal. Berbeda dengan persalinan lainnya, ibu dan bayi yang baru lahir secara normal tidak memerlukan perawatan ekstra pasca melahirkan. Sehingga, ibu dapat menggendong bayi sesegera mungkin.

Menjadi ibu merupakan salah satu keistimewaan bagi wanita. Meski terdapat beberapa proses persalinan, banyak calon ibu mengharapkan proses kelahiran secara normal karena dirasa memiliki kepuasan emosional tersendiri. Selain itu, persalinan normal memiliki manfaat yang baik bagi ibu dan anak. Tidak hanya kesehatan, manfaat lainnya secara ekonomi dan sosial juga lebih dirasakan calon orang tua.

Scroll to top